Catat! Rilis 12 Juni 2024 Mendatang Vivo XFold 3 Dan Vivo X100 Datang Ke Indonesia

 

Sumber gambar: GSMarena 
KACAFIKSI- Vivo memperkenalkan duo flagship ponsel layar lipatnya di China dengan nomor lini model V2303A dan V2337A. Perangkat tersebut seperti yang dilansir Gizmochina, ponsel Vivo X Fold 3 series telah mendapatkan persetujuan dari otoritas MIIT di Cina dan diharapkan akan meluncur pada Maret 2024 lalu. 

Namun, setelah rilis di India, Vivo Indonesia akhirnya akan membawa duo ponsel XFold 3 dan X100 tersebut ke pasar Indonesia yang akan menambah deretan ponsel lipat setelah Samsung hingga Tecno.

Secara spesifikasi, ponsel Vivo XFold 3 membawa desain yang cantik berbekal layar LTPO OLED-nya berukuran 8.03 inci beresolusi 2K E7 yang disinyalir menggunakan layar dari Samsung dan refresh rate 120hz. Layar tersebut menjadi desain ponsel lipat tipis di India dengan hanya ketika dalam posisi dibuka, ponsel Vivo XFold 3 seperti buku.

Peningkatan dalam ponsel ini adalah adanya fingerprint dalam layar yang memudahkan pengguna dalam aspek keamanan dengan menghadirkan fitur yang lebih cepat membaca sidk jari pengguna yang akurat yang rumornya bukan in display fingerprint biasa bernama 3D dual fingerprint under display. 

Mengenai ini adalah ponsel lipat, ketahanan menjadi faktor dalam memilih ponsel lipat untuk jangka panjang soal lipatan, Vivo mengeklaim meningkatkan mekanisme engsel pada ponsel fold, yang bisa menahan 100 lipatan setiap harinya untuk 12 tahun lamanya.

Lalu peningkatan lainnya adalah hadirnya kecerahan layar atau brightness maksimal mencapai 4.500nits yang tinggi untuk ponsel lipat sekelas foldable Phone.

Kefokusan Vivo dalam ponsel lipat bukan hanya soal estetika desain saja. Aspek fotografi pada kamera Vivo X Fold tentunya diperhatikan untuk segi kualitas gambar dan peningkatan aspek lainnya seperti menggandeng kolaborasi dengan Zeiis. Fitur yang dibawa adalah Zeiss T*, dan Chip Vivo v3+ chip khusus untuk algoritma peningkatan fotografi dengan ukuran chip 6 nm diproduksi oleh TSMC.

Vivo X Fold 3 membawa tiga kamera besolusi sebesar 50 MP yang disinyalir adalah senser OmniVision OV50H, lalu disambung senser ultrawide 50 MP, dan sensor ketiga periskop yang memiliki resolusi tinggi 64 MP dengan kemampuan optikal zoom 3x dibekali OIS.

Untuk performa, ada dua versi prosesor yang dibawa yakni Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 dan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 terbaru jika terdapat duo ponsel lipat reguler dan varian tinggi, biasanya sudah kelihatan mana yang akan menggunakan soC yang lebih unggul dan kencang. Dengan opsi RAM 16GB dan storage yang diusung sangat besar di ponsel saat bahkan terbesar untuk industri ponsel saat ini dengan kapasitas 2TB. 

Kapasitas besar tersebut tentu menjadi benefit yang menggiurkan karena bisa menyimpan file data yang besar sekalipun. Apalagi dengan dukungan Storage tipe UFS 4.0 semakin sat-set dalam mengirim data yang lebih baik.

Dalam aspek kapasitas baterai 5.600Mah dengan dibekali pengisian daya cepat vivo Bolt 120W dan tanpa kabel atau nirkabel 50W. Ponsel tersebut akan menjalankan sistem operasi Android 14 dengan antarmuka Vivo OriginOS. 

Fitur lainnya adalah AI Vivo Blue Heart, Remote, dan dukungan sertifikasi IP68 anti debu dan air. Ponsel lipat dengan fitur anti air menjadi keunggulan lagi pasalnya cukup sulit menyematkan fitur ini ke dalam ponsel yang bisa dilipat.

Spesifikasi mengenai Vivo XFold 3                       

Layar8.03 inci, AMOLED LTPO 8T, 120hz refresh rate, resolusi 2200x2480 piksel, 4.500nits kecerahan
Maksimal
OsAndroid 14, OriginOS 14, funtouchOS 14
Chipset Qualcomm Snapdragon 8 gen 3 (4nm)
CPU: Octa-core (1x3.3 GHz Cortex-X4 & 3x3.2 GHz Cortex-A720 & 2x3.0 GHz Cortex-A720 & 2x2.3 GHz Cortex-A520)
GPUAdreno 750
RAM 12/256GB, 16/512GB, 16/1TB UFS4.0
Kamera belakang 50 MP f/1.7 (wide) OIS
64 MP f/2.6 (telefoto)
50 MP f/2.0 ( ultrawide)
Perekaman: 8K@30/60fps, 4K@30/60fps, 1080p@30/60fps
Kamera depan32 MP f/2.0 (wide)
Fitur pendukung fingerprint sensor dalam layar (in display)
UFS4.0
NFC
Cinematic mode
Baterai5.700Mah 100W fast charging
WarnaCelestial Black, White
Jaringan2g/3g/4g/5g
Harga• 16/512GB Rp. 21.000.000.00 

Bersamaan dengan itu, Vivo Indonesia juga akan memboyong satu ponsel seri X flagship mereka yakni Vivo X100 reguler dan Pro yang akan mengisi jajaran ponsel flagship di Indonesia. Secara desain ponsel ini mengadopsi ala ponsel flagship pada umumnya bodynya kokoh balutan aluminium dengan berat keseluruhan body adalah 224gram. 

Layar yang dibawa adalah AMOLED LTPO 8T berukuran 6,78 inci dibuat melengkung (curved) di sisi kanan dan kirinya. Layar ini memiliki resolusi 1,5K, refresh rate adaptif 1-120 Hz, brightness maksimal yang didapatkan 3.000 nits menurun dari Vivo Xfold 3, dan dukungan pemindai sidik jari di bawah layar yang responsif.

Ponsel ini menjadi flagship pertama menggunakan chipset kencang dari MediaTek Dimensity 9300 yang mana untuk menunjang performa kencangnya, Vivo X100 Pro mengandalkan RAM 12 GB/256 GB, 16 GB/256 GB, 16 GB/512 GB, dan 16 GB/1 TB. Varian tertinggi dari Pro ini tentunya membawa keunggulan sektor lain terutama pada aspek fotografi yang ditunggu-tunggu kendati mitra Zeiis terpatri pada kameranya.

Vivo X100 Pro membekali diri dengan modul kamera belakang lingkaran terdapat deretan kamera canggih beresolusi 50 MP utama sensor 1 inci dari Sony didukung fitur penunjang seperti koreksi apokromatik berfungsi menyelaraskan warna hijau, biru, dan merah ke dalam bidang fokus yang sama. Fitur tersebut terdapat pada kamera lensa kedua telefoto 50 MP. Fitur ini menghasilkan kejernihan yang lebih baik dan meningkat. Kamera berikutnya adalah ultrawide 50 MP yang memberikan sudut pandang lebih leba. Kamera belakang mampu meredakan resolusi tinggi 8K@30fps dengan OIS sebagai penstabil gambar.

Kamera depannya 32 MP yang dapat digunakan ultrawide dan dapat merekam video dalam resolusi tinggi 4K@30fps.

Beralih pada sektor daya, ponsel ini membekali diri dengan kapasitas baterai besar 5.400Mah berikut pengisian daya super cepat 100W dan 50W wirelles charging. Ponsel ini berjalan dalam sistem Android Android 14, Funtouch 14 (International), OriginOS 4 (China). Terdapat beberapa warna pilihan bagi pengguna yang suka warna-warna lainnya seperti Startrail Blue, Asteroid Black, Sunset Orange, dan White. 

Sebagai ponsel flagship tentunya fitur penting adalah sertifikasi IP67 telah hadir untuk menjaga ponsel tetap menyala ketika terkena air, fitur NFC, dukungan jaringan cepat 5G telah lengkap.

Berikut spesifikasi mengenai Vivo X100 Pro
Layar6.78 inci, AMOLED LTPO, 120hz refresh rate, resolusi 1260x2800piksel, 3.000nits kecerahan
Maksimal
OsAndroid 14, OriginOS 14, FuntouchOS 14
Chipset MediaTek Dimensity 9300 (4nm)
CPU: Octa-core (1x3.25 GHz Cortex-X4 & 3x2.85 GHz Cortex-X4 & 4x2.0 GHz Cortex-A720)
GPUImmortalis-G720 MC12
RAM 12/256GB, 16/512GB, 16/1TB UFS4.0
Kamera belakang 50 MP f/1.8 (wide) OIS
50 MP f/2.5 4.3x optical zoom (telefoto)
50 MP f/2.0 ( ultrawide)
Perekaman: 8K@30/60fps, 4K@30/60fps, 1080p@30/60fps
Kamera depan32 MP f/2.0 (wide)
Fitur pendukung fingerprint sensor dalam layar (in display)
UFS4.0
NFC
Cinematic mode
Baterai5.400Mah 100W fast charging 50W Wirelles
WarnaStartrail Blue, Asteroid Black, Sunset Orange, White
Jaringan2g/3g/4g/5g
Harga• 12GB/256 GB (Rp 11,2 juta) 
• 16 GB/256 GB, 5.499 Yuan (Rp 12,3 juta) 
• 16 GB/512 GB, dan 5.999 Yuan (Rp 13,4 juta)

Kabarnya duo ponsel ini akan hadir dalam waktu dekat yakni pada 12 Juni 2024 mendatang ini.

Melihat spesifikasi yang ditawarkan menarik, berikut ini adalah harga China versi yang mana menjadi referensi buat kamu meminang ponsel ini:

• 12GB/256 GB (Rp 11,2 juta) 5.299 Yuan (Rp 11,8 juta) 
• 16 GB/256 GB, 5.499 Yuan (Rp 12,3 juta)  
• 16 GB/512 GB, dan 5.999 Yuan (Rp 13,4 juta)

Follow kami di Google News untuk mendapatkan informasi terbaru dan terkini dari kami kacafiksi.biz.id!